FORUM PENGURANGAN RISIKO BENCANA (FPRB) DESA LIPURSARI TAHUN 2019


Pada tanggal 26 Agustus 2019 di Desa Lipursari diadakan fasilitasi penguatan Desa Siaga Bencana. Kegiatan yang berlangsung selama lima hari ini dimulai dengan pembukaan melalui sambutan Bupati Wonosobo yang diwakili oleh Bapak Sekda drs. Aziz Wijaya, M.M kemudian dilanjutkan sambutan oleh Kades Lipursari Bapak Wagiman. Kemudian  Pemaparan materi oleh Bu Retno dari BPBD Provinsi tentang desa tangguh bencana (destana) dan FPRB tingkat desa oleh fasilitator dengan kesepakatan / kontrak belajar selama 5 hari dan Penyusunan dokumen Kajian Risiko Bencana (KRB).Pada kegiatan hari kedua Tracking Lokasi Bencana / ancaman, kerentanan dan kapasitas serta Pembuatan peta risiko bencana tiap dusun dan peta risiko bencana desa lipursari. Kegiatan Hari Ketiga melakukan Diskusi dan Penyusunan dokumen Rencana Penanggulangan Bencana (RPB),Pengenalan materi renkon dan pembuatan skenario serta Pembentukan Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Desa Lipursari. Materi pada hari ke empat adalah PPGD,TRIASE atau pemilahan korban berdasarkan tingkat kegawatan, Gladi posko dan Simulasi Bencana. Dan pada hari terakhir pengukuhan pengurus Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Desa Lipursari. Adapun susunan kepengurusan sebagai berikut :

PENGURUS FORUM PENGURANGAN RISIKO BENCANA (FPRB) DESA LIPURSARI TAHUN 2019.

Ketua                                          : Wahyu Supanto

Wakil                                           : Agus Priyono

Sekretaris                                    : Dwiyanto

Bendahara                                   : Amin Khasbiyati

Bidang 1 (kesiapsiagaan)            : Ahmad Sahlan, Musafa,   Markino

Bidang 2 (advokasi kebijakan)    : Ahmad Busro, Atik Yanuana,   Siti makrifah

Bidang 3 (tanggap darurat)         : Andri Laksono, Muklis,   Mukodimah


Total Dibaca